Pages

Sabtu, 08 Desember 2012

Mengatur Jok Mobil dengan Smartphone

Untuk mencapai kenyamanan mengemudi yang sempurna, kita masih harus mengatur posisi jok dengan menarik tuas, mendorong sandaran, dan memutar kenop yang terletak di sisi-sisi jok. Namun, teknologi mempermudah proses tersebut dengan memanfaatkan teknologi smartphone dan konektivitas Bluetooth.
Pemasok suku cadang otomotif Faureciamenunjukkan masa depan jok mobil yang terhubung dengan smartphone. Melalui aplikasi mobile, pengemudi dapat mengatur posisi duduk paling nyaman dan menyimpan pengaturan tersebut untuk penyesuaian secara otomatis di kemudian hari.
Faurecia juga menyediakan dua model jok. Yang pertama adalah Urban Rhythm yang Faureciasebut mengusung desain “bio-sympathetic”. Kenyamanan pengemudi ditopang dengan jok yang memiliki ketebalan 30mm, lebih tipis secara signifikan dibanding jok yang umumnya memiliki ketebalan 60—120mm. Namun, desain jok ini ditujukan untuk mengurangi bobot kendaraan yang secara otomatis berpengaruh terhadap tingkat efisiensi bahan bakar.
Yang kedua adalah La-Z Boy, jok yang dilengkapi 12 jenis pengaturan, sistem SmartFit dari Faurecia, dan konektivitas Bluetooth untuk memudahkan pengaturan dengan smartphone.
Sebuah aplikasi Android akan meminta informasi dasar mengenai tinggi dan bobot badan, serta jenis kelamin. Lalu, pengguna mengambil sejumlah foto diri sendiri untuk melengkapi data postur yang lebih spesifik. Setelah itu, pengguna mengayunkan smartphone ke atas dan ke bawah sambil mengulurkan tangan sehingga accelerometer dalam smartphone dapat mendeteksi jangkauan tangan pengguna.
Setelah semua data terkumpul, smartphone akan mengirim data tersebut via Bluetooth dan jok mobil akan menyediakan pengaturan yang sempurna untuk postur pengguna.
Tidak hanya itu, Faurecia pun menyertakan fungsi terapi untuk membantu menghilangkan sakit punggung, mati rasa, dan kaki pegal melalui sesi pelatihan mengenai cara mengatur posisi duduk yang baik dan benar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Semua Artikel Diblog ini boleh disebarluaskan,
asal mencantumkan sumbernya.

Terima kasih atas kunjungannya
Semoga artikel dblog ini bisa bermanfaat buat kita semua.
mohon kritik dan sarannya.
salam kenal dan salam Blogger Indonesia